Tuesday, 14 March 2023

Suzume dan Formula Shinkai yang "itu-itu aja"


Kemarin, bertepatan dengan 3.14 alias Hari Matematika Internasional (yang entah ada kaitannya atau tidak) saya menonton Suzume no Tojimari (atau biasa disebut Suzume saja). Film Makoto Shinkai tersebut sudah tayang di Jepang sejak tahun lalu, namun baru hadir di bioskop tanah air tanggal 8 Maret 2023 kemarin. Setelah sekian lama berselang dari film Shinkai terakhir (Weathering with You, 2019), kita disuguhi lagi dengan visual yang ciamik dan ide cerita yang agak nyeleneh sebagaimana film Shinkai lainnya.